6 Cara (Tidak Mudah) Menjadi Superhero

Apakah Anda ingin menjadi superhero seperti Spider-Man atau Batman? Jika punya kemauan (dan keberuntungan) Anda juga bisa kok menjadi seperti mereka. Bagaimana caranya menjadi superhero? 

Setidaknya ada 5 metode yang memungkinkan Anda menjadi pahlawan super. Apa saja?

1. Jadi Alien

Jika Anda (kebetulan) alien yang berasal dari planet lain dan terdampar di bumi, peluang untuk menjadi superhero sangat terbuka. Setidaknya itu yang menimpa Kar-El yang berasal dari planet Krypton. Gara-gara planetnya bakal meledak, Kar-El diungsikan ke bumi. Perbedaan atmosfir dan matahari di bumi membuat Kar-El kemudian memiliki kekuatan super: bisa terbang, mata sinar X, kebal peluru, dan lain-lain. Berbagai kekuatan super membuat kar-El kemudian dikenal sebagai Superman!!

Superman, alien yang jadi pahlawan


Superman bukan satu-satunya pahlawan super yang berasal dari planet lain. Rekan Superman di Justice League of America, yakni Green Lantern juga berasal dari luar bumi. Di kelompok the Avengers juga ada superhero yang sebenarnya alien, yakni Thor. Superhero yang bersenjata palu ini bahkan bukan alien sembarangan karena dia termasuk Dewa!!!



Thor, bukan sembarang superhero karena dia adalah Dewa


2. Mutasi genetik

Anda bisa menjadi superhero jika karena sesuatu hal, DNA dan kromosom Anda mengalami mutasi. Gen Anda berubah dan muncul sejumlah keistimewaan. Anda mungkin akan memiliki kemampuan menyembuhkan diri sendiri seperti Wolverine, menguasai cuaca dan iklim seperti Storm atau tatapan mata mengandung sinar mematikan seperti Cyclops.

Baik Wolverine, Sttorm maupun Cyclops tergabung dalam kelompok superhero X-Men

X-Men, superhero yang genetikanya mengalami mutasi

3. Terpapar radiasi

Anda bisa menjadi superhero jika terpapar radiasi. Ada dua metode yang bisa terjadi. Pertama, Anda terpapar radiasi secara langsung, seperti yang menimpa Dr Reed Richard, Susan Storm, Johny Storm serta Benyamin Grimm. Ketika melakukan penelitian ilmiah di pesawat luar angkasa, Dr Richard dan ketiga rekannya terkena radiasi kosmis.

Paparan radiasi membuat tubuh Richard bisa melar seperti karet, Susan bisa menghilang, tubuh Johny diselumuti api dan bisa terbang serta Ben menjadi manusia batu. Keempat sekawan ini kemudian menjadi superhero dengan nama Fantasctic Four.

Fantastic Four, jadi superhero karena radiasi kosmis


Paparan radiasi langsung juga menimpa ilmuwan Dr Bruce Banner. Paparan radiasi sinar gamma tingkat tinggi membuat dr Banner berubah menjadi Hulk.


Hulk, korban radiasi sinar Gamma


Paparan radiasi tak langsung menimpa Peter Parker. Remaja ini digigit laba-laba yang sebelumnya terkena radiasi. Peter pun punya kemampuan dan insting layaknya laba-laba. Dan seperti kita semua tahu, Peter Parker kemudian dikenal sebagai manusia laba-laba alias Spider-Man.

Spider-Man, superhero karena digigit laba-laba


4. Injeksi serum ajaib

Anda bisa menjadi superhero jika tubuh diinjeksi serum ajaib. Ini yang menimpa Steve Rogers yang bertubuh kurus kerempeng. Setelah disuntik serum rahasia, tubuhnya menjadi kekar, berotot dan punya kelenturan tinggi. Berbekal perisai anti rusak, Steve kemudian dikenal sebagai Captain America.


Captain America, jadi pahlawan karena disuntik


5. Bantuan gadget canggih

Bagaimana jika Anda bukan alien, tak mengalami mutasi genetika dan sangat kecil kemungkinan terkena radiasi atau disuntik serum ajaib? Tak masalah. Anda tetap bisa menjadi superhero jika dibantu gadget dan peralatan canggih.

Setidaknya itu yang dilakukan Tony Stark. Jutawan jenius ini membuat pakaian canggih yang terbuat dari besi. Pakaian ini dilengkapi roket pendorong, komputer dan persenjataan. Dengan baju besinya ini Tony Stark dikenal sebagai Iron Man.

Iron Man, mengandalkan baju besi. 

Gadget canggih juga menjadi andalan Bruce Wayne. Dengan bantuan sejumlah gadget, Bruce bisa membasmi kejahatan dengan mengenakan kostum ala kelelawar, Batman. Selain gadget, Bruce juga menguasai ilmu beladiri yang memudahkan dia beraksi. 

Batman, kombinasi gadget canggih dan beladiri

Partner Batman yakni Robin, juga hanya manusia biasa yang dengan bantuan gadget dan kelenturan tubuh bisa membasmi kejahatan.

6. Keahlian khusus

Jika punya keahlian khusus, seperti memanah, Anda bisa menjadi superhero. Itu yang dilakukan Oliver Queen yang membasmi kejahatan menggunakan panah. Tentu bukan panah sembarangan melainkan sudah dimodifikasi dan dilengkapi sejumlah gadget canggih. Mengenakan kostum berwarna hijau, Oliver kemudian dikenal sebagai Green Arrow, dan merupakan rekan Superman dan Batman dalam kelompok Justice League of America.


Green Arrow, superhero karena pintar memanah

Keahlian memanah dan beladiri juga yang membuat Cliff Barton menjadi superhero, dengan nama Hawkeye, yang menjadi anggota The Avengers.

Jika tak bisa memanah, Anda tetap bisa menjadi superhero. Sepanjang Anda menguasi ilmu beladiri, bisa menembak dan punya kemampuan intelejen. Itulah yang dimiliki Natasha Romanoff sehingga perempuan cantik ini bisa menjadi superhero dengan nama Black Widow. Sama halnya dengan Hawkeye, Black Widow tergabung dalam kelompok the Avengers

Black Widow, super hero cewek yang pintar berkelahi
***
Jika menyimak paparan di atas, menjadi superhero tidaklah mudah. Unsur keberuntungan sangat berperan. Namun selain keberntungan, kecerdikan dan kecerdasan memanfaatkan peralatan juga dibutuhkan.

Tony Stark, Bruce Wayne atau Oliver Queen hanyalah manusia biasa seperti Anda dan saya. Tanpa baju besinya Tony Stark sama seperti Anda yang bisa dihajar.

Faktor penting yang memudahkan Stark, Wayne serta Queen menjadi super hero adalah mereka itu super kaya. Mereka multi jutawan. Uang berlimpah memudahkan mereka berinovasi dan menciptakan gadget yang membantu aktivitas.

Hawkeye dan Black Widow memang tidak kaya raya. Namun mereka tergabung dalam kelompok antiteroris SHIELD yang punya beragam fasilitas yang mempermudah aksi mereka menjadi superhero.

Bagaimana jika Anda tidak kaya raya dan tidak tergabung dalam kelompok intelejen? Gak masalah. Anda tetap bisa menjadi "super hero" terutama di lingkungan sendiri. Dengan mencoba menegakkan kebenaran. Mencoba mengalahkan kejahatan, kendati dalam skala yang kecil. Misalnya dengan berani mengatakan tidak pada korupsi. Berani mengatakan tidak pada berbagai godaan kejahatan (seperti mencuri, merampok atau berdusta).

Dengan kata lain, Anda tak perlu menjadi alien atau terkena radiasi untuk menjadi super hero. Anda bisa menjadi superhero dengan mencoba menegakkan kebenaran. Di sekeliling Anda!!!

Berani mencoba??

2 comments:

Zen Azfianet said...

ikut membiayai hidup anak2 yatim, mendermakan gaji pertama dengan berkurban,memberi pengikat ulang jembatan-jembatan tradisional..begitu banyak jalan untuk menjadi superhero tanpa harus dikenal banyak orang. thanks artikelnya, jadi semangat kembali.

#qurban1437H

Unknown said...

Bukan terbuat dari besi tetapi terbuat dari campuran emas dan titanium, kalau dari besi bisa-bisa bajunya karatan!

.
.
Powered by Blogger.